Recommended Hotel Hilton yang Dibangun di Indonesia

Siapa yang tidak kenal dengan hotel satu ini. Hotel Hilton, hotel ini hadir pertama kali di indonesia pada tahun 2014 di jakarta dan sekarang hotel ini sudah membuka banyak cabang di Indonesia. Apa kamu tau asal usul Hotel Hilton ? Mari Kita bahas.




Awal Hotel Hilton didirikan


Hotel Hilton pertama kali didirikan pada tahun 1991 oleh Conrad Hilton pada saat ia membeli hotel pertamanya di Texas. Hotel pertama Hilton bernama Waco Hotel dengan fasilitas pendingin udara (AC) dan pendingin air di ruang publik. Lalu hotel yang terletak di New York yang bernama Roosevelt Hilton adalah hotel pertama di dunia yang menyediakan televisi di kamar tamu. Fasilitas dan layanan dari Hotel Hilton inilah yang membuat hotel ini sangat terkenal. Tidak hanya itu, pada tahun 1948 Hilton menjadi menjadi perusahaan pertama di bidang perhotelan yang membuat sistem multi-reservasi hotel. Perusahan ini terus berkembang dan memiliki sekitar  2.645 hotel yang beroperasi lebih dari 80 negara. 




Conrad Hilton 


Hilton dilahirkan pada tanggal 25 Desember 1887 di San Antonio, New Mexico dengan nama Conrad Nicholson Hilton. Karir Hilton mulai pada saat ia mengatakan :”Mengapa kita tidak menggunakan beberapa kamar di rumah kita menjadi ruang tidur seperti hotel.” Inilah awal kerja keras Hilton dimulai. Ibu Hilton dan saudara-saudara perempuannya mengurusi hotelnya sendiri sedangkan dia dan ayahnya tetap bekerja di toko. Ketika Toko tutup pada pukul 6 sore, Hilton makan malam dan langsung tidur. Pada saat tengah malam ia bangun untuk menjemput orang-orang yang turun dari kereta api pada jam 1 dini hari. Ia yang mengurusi barang-barang mereka dan mengecek kebutuhan mereka apakah sudah terlengkapi. Jika sudah lengkap ia akan kembali ke station untuk menyambut kereta jam 3 pagi. Ketika penumpang terakhir telah mendapatkan penginapan ia bisa kembali tidur dan bangun sekitar jam 7 untuk mengurus para tamu, lalu ia membuka toko pada jam 8 pagi. 


Dalam waktu 6 minggu penginapan Hilton sudah dikenal diseluruh San Antonio sampai Chicago. Pelajaran yang didapatkan adalah selalu bekerja keras untuk berhasil. Ia mengatakan “aku tidak akan menjual semua pelajaran yang didapatkan selama ini dengan 1 juta dolar” 





Hotel Hilton yang hadir di indonesia


Inilah beberapa Hotel hilton yang berada di Indonesia :


  1. Hilton Bandung 


Hilton Bandung hadir di indonesia pada tahun 2009 dengan kapasitas 186 kamar. Hotel ini berlokasi di Jl. HOS Tjokroaminoto No.41-43, Arjuna, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40172.


Nikmati kamar seperti rumah anda sendiri yang dilengkapi minibar, televisi, akses internet nirkabel (tambahan biaya), dan kamar mandi yang memiliki pancuran hujan serta perlengkapan mandi desainer.


Hilton Bandung juga menyediakan spa, bersantailah di spa dengan layanan yang lengkap ini. Disini juga memiliki kolam renang outdoor, bathtub dan juga sauna. 

Kamu juga bisa menikmati salah satu dari 2 restoran yang dimiliki Hilton Bandung, jika kamu sedang malas kamu bisa memanfaatkan layanan kamar 24 jam. 



 



  1. Hilton Bali Resort


Hilton Bali Resort hadir di indonesia pada tahun 2016. Hotel ini berlokasi Jl. Raya Nusa Dua Selatan, Benoa, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80363. Hotel berbintang 5 ini menawarkan 389 kamar tamu dan 19 villa.


Hilton Bali Resort memiliki 4 restoran untuk dipilih. Deli (all day breakfast), Grain (all day dining), Paon Bali Resto and Bar (restoran kuliner indonesia), The Shore Restaurant and Bar. 


Hilton Bali Resort memiliki lima ruang meeting yang berbeda, lima tempat acara outdoor, pusat kebugaran, sauna dan jacuzzi, empat kolam renang dengan seluncur sepanjang 30 meter dan klub.




  1. DoubleTree by Hilton Surabaya


DoubleTree by Hilton Surabaya baru saja buka pada akhir januari pada tahun 2021. Hotel ini berlokasi di Jalan Tunjungan St No.12, Genteng, Surabaya City, East Java 60275. Hotel ini memiliki 310 kamar tamu.


Kamu bisa melihat matahari terbenam di Cloud 22 yang berada di teras atap, berolahraga atau berndam di kolam renang outdoor sambil menikmati pemandangan langit. Nikmati juga pengalaman sauna disana




  1. Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem


Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem menjadi hotel Hilton kedua yang beroperasi di indonesia yang berlokasi di Jl. Taman Palem Lestari No.1, RT.7/RW.8, West Cengkareng, Cengkareng, West Jakarta City, Jakarta 11730.Hotel ini berjarak kurang dari 20 km dari Jakarta Pusat dan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. 


Semua kamar di hotel ini memiliki TV kabel layar datar, serta kamar mandi pribadi dengan pengering rambut dan shower. Semua kamar di Hilton Garden Inn Jakarta memiliki AC dan meja kerja.





  1. Hilton Garden Inn Bali Ngurah Rai Airport


      Hilton Garden Inn Bali Ngurah Rai Airport didirikan pada tahun 2014. Lokasi hotel ini 

            dekat dengan Bandara Internasional Ngurah Rai yang hanya berjarak 500 meter.


    Hotel ini menyediakan layanan gratis antar jemput dari/ke bandara atau ke restoran

            Pantai Kuta yang hanya berjarak 10 menit. 

    Kamar di hotel ini memiliki tv layar datar, penyejuk udara, dan kulkas. Anda dapat               

            menggunakan wi-fi gratis yang tersedia, sehingga Anda dapat beristirahat

            dan menyegarkan diri dengan mudah.





  1. Conrad Bali


Conrad Bali dibangun pada tahun 2004 yang memiliki 353 kamar. Lokasi Hotel ini berada di Jl. Pratama No.168, Tj. Benoa, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali 80363.


Pilihlah kamar dengan pemandangan laut, Suite Conrad, ataupun Vila Kolam Renang Conrad yang memiliki kolam terjun pribadi, teras berjemur, dan bak mandi outdoor. Nikmati kemewahan dengan tinggal lebih lama atau tiba lebih awal di Reflection Lounge. Kamu dapat menikmati makanan malam yang lezat dengan pertunjukan budaya atau kamu dapat memanjakan diri dengan perawatan Jiwa Spa




  1. DoubleTree by Hilton Hotel Jakarta - Diponegoro


DoubleTree by Hilton Hotel Jakarta - Diponegoro dibangun pada tahun 2014 dengan 216 kamar. Hotel ini terletak di Jl. Pegangsaan Timur No.17, RT.10/RW.1, Cikini, Jakarta, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310. Hanya berjarak 2,3 km dari mall Grand Indonesia.


Hotel ini mempunyai tempat gym, restoran, kolam renang laguna yang besar wifi yang bisa di akses di seluruh area akomodasi


Semua kamar di sini memiliki AC, TV LCD 42 inch, teko listrik, dan minibar berpendingin. Dan juga setiap kamar mandi memiliki bathtub, pengering rambut dan seperangkat peralatan mandi.




Hotel Hilton Corporation telah membangun 7 Hotel Hilton di Indonesia dan tentu saja masih banyak hotel yang dibangun oleh Hotel Hilton Corporation di luar negeri. Kemungkinan Hotel Hilton Corporation akan membangun beberapa hotel lagi di Indonesia







 




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Perkembangan Hotel Aston di Indonesia

Grand Aston, Hotel Megah dengan Arsitektur Bangunan Tempo Dulu yang Berada di Pusat Kota Medan